Rabu, 25 Mei 2011

NSG Star, Boyband baru asli Indonesia!!

NSG Star

Tau NSG Star? Jika tidak, boleh lah baca di sini, :D
NSG STAR

New Sound Generation Star atau yang disingkat menjadi NSG STAR adalah sebuah boyband asli Indonesia, yang akan menggebrak dunia permusikan Indonesia dengan lagu-lagu mereka yang upbeat dan musik yang dramatis. Boyband ini terdiri dari empat anggota, yaitu Surya Lee, Gege, Rian, dan Anggara. Mereka berempat mengusung konsep INDONESIA STAND UP di album pertamanya, berdasarkan keberagaman dan nilai-nilai keaslian Indonesia, karena mereka juga berasal dari berbagai macam suku di Indonesia.

NSG Star

Ada 14 lagu yang siap untuk dinikmati oleh seluruh masyarakat. Dan urutan track dalam album #Indonesia Stand Up! ini antara lain:
  1. Indonesia Stand Up
  2. We Are Superstar
  3. Dance Tonight
  4. The Equation
  5. Disampingku
  6. Rapuh
  7. Galau (Too Late)
  8. Hujan
  9. Janjiku
  10. Mencintaimu
  11. Untuk Selamanya
  12. Hold Me Closer
  13. Tak Pergi
  14. Sio Mama

Tak hanya lagu, NSG STAR juga siap untuk menampilkan paduan antara musik yang dahsyat dan koreografi serta olah vokal yang luar biasa. NSG STAR juga dikenal dekat dengan fans-nya yang memiliki fandom SUPERSTAR. Berkat Superstar, NSG STAR makin dikenal di seluruh dunia.

Ini ada video yang saya buat di Youtube tentang mereka:

Berikut ini sedikit profile tentang mereka:

surya lee
Surya Lee (The Sporty) yang berdarah Cina Medan adalah sang atlit di dalam NSG STAR. Dia mahir dalam berbagai macam olah raga,  dia bisa slam-dunk, seorang sepak bola mania, dan perenang yang jago. Surya Lee adalah pemenang wajah oriental Aneka tahun 2005, sering menjadi bintang iklan, namun ia tak pernah puas dengan predikat wajah tampan. Baginya penghargaan dengan prestasi lebih berarti daripada sekedar pujian karena kulit luarnya saja. Dalam team, Surya Lee adalah pengontrol dan konsultan latihan fisik untuk stamina para anggota NSG STAR.

gege
Gege (The Bad Boy) di NSG STAR. Dia berasal dari Flores-Larantuka, wilayah Timur Indonesia. Meskipun sebetulnya berwajah melankolis, tapi sebetulnya Gege adalah yang paling jenaka. Ia menjadi absolute charmer terutama bagi anak-anak karena figurnya memang lebih dikenal sebagai Kakak pengajar dance di lingkungan basecamp. Passionnya adalah menari. Ia pernah pergi ke Singapura untuk battle dance dan sering memenangkan lomba-lomba dance di Indonesia. Pernah kuliah di IKJ jurusan tari, dan hal ini yang membuatnya menjadi controller untuk semua koreografi yang ditampilkan oleh NSG STAR.

rianstar
Rian (The Cutey), yang merupakan anggota termuda. Usianya baru 19 tahun, dan masih kuliah di Universitas DR Mustopo Jakarta jurusan Komunikasi. Rian memiliki karakter vokal yang unik dan lembut. Diantara anggota team yang lain, dia lah yang paling emosional dan supel. Karakternya yang ceriwis, grasah-grusuh dan panikan membuatnya sering jadi bahan ledekan anggota NSG STAR yang lain. Setiap dia hadir, selalu ada cerita yang bisa dia bagikan pada semuanya. Karena kecerewetannya maka Rian sering menjadi juru bicara bagi team NSG STAR bila berhubungan dengan media.





anggara

Anggara (The Romantic), adalah mantan finalis Indonesian Idol angkatan tahun 2007. Diantara para anggota NSG STAR, Anggara adalah pelatih vokal yang penyabar. Dia lah yang sering membantu rekan-rekannya di NSG STAR untuk pembagian suara, dan tak jarang mengajarkan yang lain juga untuk adlib ataupun harmoni. Suaranya yang powerful merupakan bakatnya yang paling utama. Kepribadiannya yang lembut membuatnya menjadi yang paling romantis. Kecintaannya pada musik membuatnya tak pernah berhenti bernyanyi. Anggara juga pernah bernyanyi bersama Miss Universe 2007.

Nih video mereka yang sudah ada di Youtube:

E-mail: nsgstarmusic@gmail.com
Twitter: @nsgstarmusic

Nah jangan lupda juga pada Like NSG STAR di Facebook. :D
[youtube http://www.youtube.com/watch?v=5TC5bamvT3E&w=480&h=390]

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | SharePoint Demo